Fakta Menakjubkan Olimpiade

Olimpiade adalah pertandingan olahraga internasional yang diadakan empat tahun sekali. Lebih dari 200 negara ambil bagian, pada lebih dari 270 pertandingan. Olimpiade dibuat berdasarkan pada sebuah festival Yunani kuno yang diselenggarakan di Olympiade untuk menghormati dewa Zaus. Olimpiade modern dimulai pada musim panas 1896. Olimpiade adalah ajang olahraga yang diadakan setiap empat tahun sekali dan diikuti oleh seluruh negara di dunia yang terdaftar di Komite Olimpiade Internasional (IOC).

Di mana di Dunia?
Olimpiade diadakan setiap empat tahun sekali di kota-kota berbeda –sebagai contoh, Athena, Yunani, pada tahun 2004, Beijing, Cina, tahun 2008, dan London, Inggris, tahun 2012.

Pertandingan Olahraga
Pertandingan olimpiade terdiri atas cabang atletik, senam, renang, judo, balap yacht, tinju, tenis, hoki, dan bersepeda. Bagi setiap cabang pertandingan disediakan tiga medali untuk para juaranya ; medali emas untuk juara satu, medali perak untuk juara dua, dan medali perunggu untuk juara tiga.

Pesta Olah Raga lainnya
Fakta Menakjubkan OlimpiadeTak lama setelah olimpiader lahir, digelarlah Paralimpiade, yaitu olimpiader untuk para peserta cacat. Olimpiader Musim Dingin, yaitu untuk cabang-cabng olah raga musim dingin, diselenggarakan dua tahun setelah dan sebelum olimpiade Musim Panas.
TAHUKAH ANDA Tarik tambang semula merupakan salah satu pertandingan olahraga Olimpiade musim panas. Cabang ini dihilangkan pada tahun 1920.

0 Response to "Fakta Menakjubkan Olimpiade"

Post a Comment

Misterius