Kamera adalah alat untuk memotret. Potret bisa berupa foto-foto liburan yang sederhana, juga foto-foto di surat kabar, buku, atau pameran seni. Beberapa foto sangat penting, seperti foto tempat kejadian perkara kejahatan atau foto yang membantu mengiklankan produk baru.
Kamera adalah alat paling populer dalam aktivitas fotografi. Nama ini didapat dari camera obscura, bahasa Latin untuk "ruang gelap", mekanisme awal untuk memproyeksikan tampilan di mana suatu ruangan berfungsi seperti cara kerja kamera fotografis yang modern, kecuali tidak ada cara pada waktu itu untuk mencatat tampilan gambarnya selain secara manual mengikuti jejaknya. (wikipedia)
Kamera digital adalah alat untuk membuat gambar dari objek untuk selanjutnya dibiaskan melalui lensa pada sensor CCD dan akhir-akhir ini pada sensor BSI-CMOS (Back Side Illuminated) sensor yang lebih irit daya untuk kamera yang lebih canggih yang hasilnya kemudian direkam dalam format digital ke dalam media simpan digital.
Jenis kamera digital
Kamera digital yang umum dijumpai adalah:
- Kamera saku digital (digital pocket camera)
- Kamera prosumer (digital bridge camera)
- Kamera Lepas lensa non-DSLR (Mirrorless Interchangeable Lens Camera - MILC)
- Kamera digital SLR (Digital Single Lens Reflect (DSLR) Camera)
Jenis Kamera
Ada dua jenis kamera-kamera film dan kamera digital. Kamera film merekam gambar ke atas film yang mengandung bahan-bahan kimia yang sensitif terhadap cahaya. Kamera digital menyimpan gambar pada microchip.
- Menangkap Citra
Ketika kita memotret, pemantik potret pada kamera membuka agar cahaya dapat masuk. Lensa mengumpulkan cahaya dan memfokuskannya untuk menghasilkan gambar/ citra. Hampir semua kamera terfokus secara otomatis.
- Mencetak Foto
Citra film disebut negatif. Daerah yang terkena cahaya pada gambar aslinya tampak gelap di film, sementara citra-citra yang gelap tampak terang. Untuk menghasilkan cetak positif, kau harus menyorotkan cahaya melalui negatifnya pada selembar kertas yang sensitif terhadap cahaya.
Kamera digital menyimpan citra tersebut sebagai kode biner (barisan angka 1 dan 0). Komputer dapat membacanya untuk menampilkan atau mencetak citra tersebut.
0 Response to "Fakta Menakjubkan dari Kamera"
Post a Comment