Fakta Menakjubkan dari Atletik

Memenangkan medali emas pada Olimpiade merupakan impian setiap atlet. Ada lebih dari 40 pertandingan cabang atletik pada Olimpiade. Yang termasuk dalam cabang atletik adalah pertandingan lintasan, seperti cepat, lari, lari gawang, dan pertandingan-pertandingan lapangan seperti melompat dan melempar.

Atletik adalah gabungan dari beberapa jenis olahraga yang secara garis besar dapat dikelompokkan menjadi lari, lempar, dan lompat. Kata ini berasal dari bahasa Yunani "athlon" yang berarti "kontes". Atletik merupakan cabang olahraga yang diperlombakan pada olimpiade pertama pada 776 SM.  Induk organisasi untuk olahraga atletik di Indonesia adalah PASI (Persatuan Atletik Seluruh Indonesia).

  • Lomba Lari
Pertandingan lari di lintasan dibadi menjadi Sprint (lari jarak pendek (100, 200, dan 400 meter), lari jarak menengah (800 dan 1500 meter) dan lari jarak jauh (5000 dan 1000 meter). Lari estafet dan lari gawang adalah pertandingan lintasan lainnya.

  • Pertandingan Lapangan
Pertandingan-pertandingan lapangan terbagi menjadi lompat dan lempar. Yang termasuk lompat adalah lompat tinggi, lompat galah, loncat jauh, dan lompat jangkit. Yang termasuk lempar adalah lempar peluru,lempar cakram, lontar martil, dan lempar lembing.

SEKILAS FAKTA
Rekor-Rekor Dunia
  • 100 meter : 9,72 detik, Usain Bolt (Jamaika) 2008
  • 400 meter lari gawang : 46, 78 detik, kevin Young (AS), 1992
  • Lompat tinggi : 2,45 meter, Javier Sotomayor (kuba), 1993
  • Lempar Lembing : 98, 48 meter, Jan Zalezny (Republik Ceko), 1996

0 Response to "Fakta Menakjubkan dari Atletik"

Post a Comment

Misterius